Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

5 Website Random Yang Akan Sangat Berguna Buat Pelajar

 


Website atau biasa juga disebut situs web adalah halaman dalam suatu domain yang memuat informasi dan bisa diakses oleh siapapun pengguna internet. 

Berdasarkan fungsinya ada berbagai macam jenis website. Ada website pribada yang berisi seputar opini. Ada juga website e-commerce, website perusahaan, portal berita dan lain sebagainya. 

Salah satu jenis website yang paling sering dicari adalah website sharing berisi edukasi atau hal hal yang memudahkan pelajar dan proses belajar mereka. 

Maka dalam artikel ini akan menyarankan 5 website yang akan sangat berguna untuk para pelajar.

1. Anthiago

Website ini adalah situs  Untuk para pelajar yang diberi tugas video kemudian dijadikan teks. Untuk para pelajar yang berikan tugas untuk menyimak sebuah video dari youtube atau platform lainnya , bisa menggunakan website ini agar isi video penjelasan menjadi sebuah text. Cara menggunakannya pun cukup mudah hanya cukup menyalin link video pada web.


2. Primalangga Education
Situs ini menyediakan latihan soal-soal ujian sekolah dan juga menyediakan kunci jawaban berbayar. Sangat berguna bagi pelajar yang ingin belajar untuk ujian sekolah.


3. Smallpdf
Situs ini sangat terkenal dikalangan mahasiswa. Situs ini digunakan untuk mengubah bentuk file atau menggabungkan file-file tertentu. Contohnya menggabungkan beberapa file pdf secara gratis . Tersedia pula memisahkan file, mengubah bentuk file pdf menjadi word begitupun sebaliknya dan bisa diakses gratis. Namun beberapa hal mungkin berbayar. Jika anda pelajar yang mungkin memerlukan hal serupa setiap harinya, lebih baik menggunakan smallpdf pro.


4. Prezi PPT
Situs ini menyediakan template power point gratis dan berbayar. Namun jika anda hanya ingin memakai untuk presentasi sekolah ada banyak template gratis yang bisa digunakan.


5. SummarizeThis
Situs ini untuk meringkas sebuah teks. Jika anda pelajar yang setiap harinya ditugaskan meringkas sebuah teks panjang maka situs ini akan sangat berguna. Hanya perlu copy paste teks panjang kemudian klik summarize maka ringkasan akan muncul. 

Selamat mencoba

Post a Comment for "5 Website Random Yang Akan Sangat Berguna Buat Pelajar "