Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

Tutorial Cara Membuat Daftar Isi di Word Android (Cara 2)

 


Kemudahan semakin hari semakin memanjakan kegiatan manusia. Seperti halnya tugas atau pekerjaan yang tadinya sangat membutuhkan waktu dan harus benar-benar dirumah dengan buku-buku dan laptop didepan mata. Kini hanya dengan smartphone manusia bisa mengerjakan apa saja dan dimana saja. 

Seperti halnya tugas, kadang kita berada disuatu tempat namun ada sedikit kesalahan pada tugas tersebut. Sehingga kadang kita kalang kabut dan pusing memikirkan karena posisi kita yang sedang tidak didepan laptop. Kini hadir office word di smartphone yang memudahkan kita dalam mengerjakan tugas. 

Daftar isi adalah satu elemen penting karya tulis ilmiah. Lalu bagaimana cara membuat daftar isi dengan office word di android ? Simak tutorial berikut. 

1. Buka office word di android yang kamu miliki
Terlebih dahulu ubah mode tampilannya. Kemudian klik petunjuk nomer 2 (lihat gambar dibawah ini) lalu klik logo segitiga disamping tulisan beranda


2. Pilih sisipkan dan klik tabel

Otomatis akan muncul tabel dengan tiga baris dan kolom. Namun disini hanya dibutuhkan dua kolom untuk membuat daftar isi. Maka hapus kolom ketiga. 
Blok kolom ketiga dan pilih hapus

3. Setelah itu jika tabel di blok akan muncul sebuah garis diatas dan samping tabel yang digunakan untuk mengatur panjang dan pendek tabel. Maka blok kolom kedua lalu pada petunjuk nomer 1 , tarik titik putih ke samping kanan. 


Karena kolom yang seharusnya panjang adalah kolom pertama dan kolom kedua untuk nomor halaman. Maka lakukan hal yang sama seperti sebelumnya pada kolom pertama . Blok kolom pertama lalu tarik ke samping kanan. Biarkan kolom kedua menyempit  (lihat pentujuk nomor 2)

4. Isi kolom pertama sesuai daftar isi yang akan dibuat. Langkahi 1 kolom jika diperlukan. Karena hanya tersedia tiga kolom maka untuk menambahkan kolom lagi cukup klik petunjuk nomer 3 pada gambar dibawah ini.


Maka otomatis akan muncul kolom baru. Kemudia jika diperlukan tab untuk sub bagian. Klik petunjuk nomer 2

Pilih beranda, kemudian klik petunjuk nomor 2 pada gambar dibawah ini. 


Lakukan hal yang sama jika memerlukan tab lagi. Selanjutnya isi kolom nomor halaman

Buat nomor halaman rata tengah. Klik beranda 
Scrool kebawah dan pilih rata tengah. 

5. Buat titik manual

Buat titik manual pada baris pertama, lalu untuk memudahkan copy paste titik-titik untuk baris- baris selanjutnya. Blok titik-titik pada baripertama > salin



Lalu paste. Lakukan hal yang sama pada baris-baris selanjutnya. Jangan lupa untuk mengedit titik-titik . Kurangi dan tambahkan titik sesuai kebutuhan


6. Hilangkan tabel. Klik tabelnya > gaya tabel > pilih gaya tabel nomor 4 dari kiri. 

Akan ada perubahan maka edit lagi perubahan tersebut. Buat titik-titik sejajar.

Selamat mencoba. 

Post a Comment for "Tutorial Cara Membuat Daftar Isi di Word Android (Cara 2)"